Niantic Labs nampaknya tidak mau dengan mudah game ini bisa ditaklukan oleh player pada seluruh dunia yang memainkan game tersebut. Namun ada juga player yang dikabarkan bisa memenuhi Pokedeks yang ada di pokemon Go sendiri, tapi katanya masih lima macam pokemon yang belum ditangkap dan itupun adalah pokemon yang tergolong dalam pokemon langka.
Baca juga : Remaja Ini Melewati Perbatasan AS-Kanada Demi Bermain Pokemon GoPada laman Mentro sendiri telah mengungkapkan sedikitnya ada lima daftar pokemon langka yang sangat sulit untuk didapatkan pada Pokemon Go, siapa sajakah daftar pokemon yang di sebutkan tersebut? mari kita bahas satu-persatu.
Berikut 5 daftar pokemon yang sulit ditangkap tersebut :
- Dragonite
Dragonite |
Dragonite sendiri adalah salah satu nama pokemon yang sudah pastinya semua mengenal pokemon ini. Pokemon yang hampir mirip seperti tokoh si Komo ini sendiri adalah bentuk evolusi dari pokemon Dragonair, yang membedakan Dragonite dengan si komo hanya warnanya yang dimana Dragonite ini berwarna orange.
- Dragonair
Dragonair |
Pokemon Dragonair sendiri adalah pokemon yang mengambil bentuk naga yang dimana pokemon ini memiliki tubuh yang berwarna biru, Dragonair sendiri adalah bentuk evolusi dari Dratini. Saking langkanya pokemon yang satu ini hanya bisa ditemukan pada daerah lautan atau bahkan di sekitaran danau.
Baca juga : Razer Go Aplikasi Chatting Untuk Pokemon Go Resmi Meluncurkan Hari Ini
- Snorlax
Snorlax |
Nah pokemon ini adalah salah satu pokemon yang saya suka, yang dimana pokemon yang memiliki ciri khas yaitu bentuk badan yang gumpal dan hanya tertidur ini adalah salah satu dari pokemon yang sangat susah untuk didapat.
Konon katanya untuk menangkap pokemon ini kalian harus membangunkannya dengan PokeFlute. Snorlax sendiri diambil dari kata Snore yang berarti mengorok, dan yang makin membuat saya merasa ini pokemon sangat bagus karena saya belum mendapatkan si gendut ini :D.
- Aerodaktyl
Aerodaktyl |
Pokemon yang satu ini adalah pokemon yang berbentuk fosil yang tidak secara langsung adalah pokemon yang sudah punah layaknya dinosaurus yang hidup jutaan tahun yang lalu. Aerodaktyl sendiri tidak dapat berovolusi dan tidak di dapat dari hasil evolusi pokemon lain. Pokemon ini sendiri memiliki bentuk fisik seperti burung purba Pteranodon atau Pterodactyl.
0 komentar:
Posting Komentar
Mohon maaf komentar saya Moderasi agar tidak adanya spammer yang menumpuk